SMP Negeri 2 Bandar Lampung

Jl. Pramuka No. 108 Rajabasa Nunyai Bandar Lampung

PIOUS-SMART-DISCIPLINED

PROSEDUR PENGAMBILAN RAPOR DAN SKL

Jum'at, 05 Juni 2020 ~ Oleh Hendra Darmawan ~ Dilihat 1468 Kali

  1. Siswa datang ke sekolah dengan mengenakan seragam OSIS.
  2. Pelayanan diberikan sesuai jadwal yang ditentukan, baik hari maupun jam. (jadwal terlampir).
  3. Memakai masker dari rumah dan tidak melepasnya selama di sekolah sampai pulang ke rumah.
  4. Tidak bersalam-salaman baik dengan guru, tenaga administrasi, maupun sesama siswa.
  5. Sesampainya di sekolah siswa langsung menuju perpustakaan untuk mengembalikan buku.
  6. Mencuci tangan dengan sabun/hand sanitizer di depan perpustakaan.
  7. Pemeriksaan suhu tubuh dengan thermo gun di depan perpustakaan.
  8. Memasuki perpustakaan dengan tertib untuk menyerahkan buku dengan tetap menjaga jarak fisik dengan orang lain.
  9. Setelah mendapatkan keterangan bebas pinjaman buku perpus, siswa langsung menuju aula.
  10. Sebelum memasuki aula, mencuci tangan dengan sabun / hand sanitizer yang telah disediakan.
  11. Masuk aula dengan tertib dan menjaga jarak fisik dengan orang lain.
  12. Melakukan sidik jari buku induk.
  13. Mengambil rapor dan Surat Keterangan Lulus (SKL) kepada wali kelas.
  14. Tidak berkerumun di lingkungan sekolah dan segera pulang setelah keperluan di sekolah selesai.
  15. Bagi yang sakit (demam, flu, batuk, dan yang lainnya), maka pengambilan rapor dan SKL dilakukan oleh orang tua tanpa disertai siswa.

 

JADWAL PENGAMBILAN RAPOR DAN SKL

KOMENTARI TULISAN INI

  1. TULISAN TERKAIT
...

ABDUL KHANIF, M.Pd.

Dengan mengharap ridho dan rahmat Allah SWT, membangun generasi bangsa berprestasi dan berakhlak mulia. Para pengunjung yang dirahmati Allah SWT,…

Selengkapnya

JAJAK PENDAPAT

Bagaimana tampilan web site ini menurut anda ?

LIHAT HASIL